Selasa, 16 Maret 2010

Facebook tidak sebatas berkomunikasi saja

Dewasa ini perkembangan situs jejaring sosial Facebook menunjukkan angka yang cukup signifikan. Sekarang bukan lagi anak-anak muda yang memakainya, namun sudah mulai merambah ke pengguna usia yang lebih tua. Dalam arti Facebook saat ini sudah bukan barang baru lagi untuk orang-orang seperti karyawan kantor, pengusaha, artis, bahkan sampai pada orang tua. Hal ini tentunya mempunyai latar belakang yang berbeda bagi masing-masing usia pengguna.

Bagi anak-anak muda, Facebook cenderung sebagai media komunikasi sesama teman sekolah, teman kampus, ataupun teman yang sudah lama tidak bertemu. Mungkin kebutuhan pokok pada pengguna di rentang usia tersebut hanyalah sebatas perhatian dan komunikasi saja. Tetapi bagi pengguna di usia dewasa ke atas, Facebook tidak hanya sangat membantu guna berkomunikasi kepada teman atau kerabat saja. Sebagai contoh, orang tua yang mempunyai akun Facebook dan terdaftar sebagai teman di akun Facebook anaknya, ia akan bisa mengetahui dan memantau update status anaknya, memantau berbagai isi dari dinding akunnya, juga dapat mengetahui teman-temannya, sehingga jika sewaktu-waktu terdapat hal yang mencurigakan pada akun anaknya tersebut, orang tua dapat melakukan tindakan preventif sebelumnya. Hal tersebut tentunya sangat membantu pihak orangtua dalam mengawasi anaknya bukan?

Lain orangtua, lain pula bagi pengguna Facebook di kalangan karyawan kantor ataupun pedagang dan pengusaha. Bagi sebagian dari mereka, Facebook digunakan untuk melakukan transaksi perdagangan. Bagi mereka Facebook ini digunakan sebagai media untuk memamerkan barang dagangannya, menawarkan harga, dan bernegoisasi dengan penjual sesama pengguna Facebook.
Ini contohnya....


Saat ini Facebook bukan hanya menjadi media komunikasi saja, melainkan dapat menjadi media pengawasan orang tua dan media melakukan berbagai transaksi perdagangan. Tentunya hal-hal tersebut berdampak positif bagi mereka yang merasakan manfaatnya.

0 komentar: